Pengantar
- Sebelum ditemukan Morse oleh Samuel Finley Breese Morse pada tahun 1832, sudah banyak cara yang dilakukan oleh manusia untuk menyampaikan berita dengan cepat dari satu tempat ketempat lain. Cara pertama dilakukan oleh Homerus Ilias yang menggunakan api yang berasap, yang disusun menurun kode-kode berita seperti yang dilakukan oleh suku Indian Amerika.
- Selanjutnya ditemukan alat tilgram yang menggunakan ketukan-ketukan suara yang diatur panjang dan pendek untuk rnengirirn berita. Juga dipergunakan isyarat cahaya untuk mengirimkan berita yang dimengerti oleh markonis-markonis seluruh dunia. Pada tahun 1832 Morse merancang sebuah alat Telegraf yang pertama, dan pada tahun 1844 terjadilah hubungan telegraf yang pertama kali di dunia antara kota Baltimore dengan Washington, tepatnya pada tangal 27 Mei 1844.
- Kode-kode Morse untuk mengirim berita sederhana sekali yaitu berupa alfabet Morse yang mudah dimengerti dan dipelajari
Alat untuk Menyampaikan Morse
- Dengan Peluit (Bunyi Pendek dan Panjang).
- Dengan Bendera (Kibaran Pendek dan Kibaran Panjang).
- Dengan Api/cahaya Lampu (Nyala pendek dan Panjang).
- Dengan Asap (Gumpalan Kecil-dan Gumpalan Besar).
- Dengan AIat Telegraf (Tulisan Titik dan Garis).
- Cermin dengan bantuan cahaya matahari (Sebentar dan Lama).
Cara Bersemboyan Morse Bendera
Yang Penting Diingat
- Pada waktu memberi isyarat Morse perlu diperhatikan antara perbedaan TITIK dan GARIS, yaitu 1 : 3.
- Misalnya untuk Titik 1(satu) detik, maka untuk Garis adalah 3 (tiga) detik.
Alat bantu untuk menghafal morse
Keterangan :
- Kotak = titik (.) Kotak arsir = strip/garis (-)
- Semua huruf yang dimulai dengan titik ( . ) carilah di sebelah kiri.
- Semua huruf yang dimulai dengan strip ( - ) carilah di sebelah kanan.
- Cara mencarinya dari kotak di atas turun lurus ke bawah.
Selamat berlatih, Salam Pramuka
membantu sekali ...!! sip lanjutkan kak :)
ReplyDelete