Tuesday, 31 July 2012

DEWAN KERJA PRAMUKA PENEGAK PANDEGA

 
Dewan Kerja Pramuka Penegak dan Pandega dibentuk di setiap Kwartir Gerakan Pramuka sebagai badan kelengkapan kwartir. Dewan Kerja dibentuk berdasarkan hasil MUSPANITERA (Musyawarah Penegak Pandega Putra Putri) dan memiliki masa bakti sesuai dengan masa bakti kwartirnya.

Dewan Kerja merupakan bagian integral dari Kwartir yang berfungsi sebagai wahana kaderisasi kepemimpinan Gerakan Pramuka dan bertugas mengelola kegiatan Pramuka Penegak dan Pramuka Pandega di wilayah Kwartirnya.

Berdasar tingkatannya maka Dewan Kerja dibedakan menjadi :
      a.  DKR   : Dewan Kerja Ranting  badan kelengkapan Kwaran
      b.  DKC   : Dewan Kerja Cabang  badan kelengkapan Kwarcab
      c.  DKD   : Dewan Kerja Daerah    badan kelengkapan Kwarda
      d.  DKN   : Dewan Kerja Nasional badan kelengkapan Kwarnas

print this page Print this page

No comments:

Post a Comment